Billing Management Untuk Mengelola / Mengatur Web Hosting

0
Billing Management Untuk Mengatur Pembayaran Web Hosting

Pada halaman ini saya akan memberitahukan anda tentang billing management untuk mengatur pembayaran dan penagihan yang bisa digunakan pada layanan atau perusahaan web hosting.

Terlepas apakah anda memiliki sebuah perusahaan web hosting yang besar atau sederhana yang bertujuan untuk mendapatkan uang tambahan dengan kembali menjual hosting kepada teman atau keluarga, pelanggan anda perlu ditagih untuk memenuhi kebutuhan sumber daya yang telah mereka gunakan.

Kita bisa menggunakan software billing yang mudah untuk digunakan, terlihat profesional, dan mendorong agar pelanggan membayar tepat waktu pada setiap bulannya.

Seperti yang saya sebutkan pada artikel cara membuat perusahaan web hosting, software billing yang paling populer adalah WHMCS. Namun, ada banyak alternatif lain yang bisa anda gunakan diluar sana.

Dalam artikel ini anda akan menemukan beberapa penyedia layanan billing management yang tersedia bagi perusahaan web hosting dan reseller hosting. Saya harap anda bisa menemukan layanan yang memberikan solusi software billing untuk perusahaan web hosting anda pada list dibawah.

Billing Management Web Hosting

Atomia – Adalah sebuah platform hosting yang lengkap dan bisa membantu anda untuk membangun sebuah perusahaan hosting yang profesional. Fitur dari software billing dan manajemen pelanggan ini sangat bagus. Fitur lain juga termasuk manajemen domain, DNS hosting, email hosting, dan lain-lain.

Anda akan bisa menggunakan dengan merek anda sendiri sehingga pelanggan tidak akan pernah mengetahui jika anda menggunakan layanan pihak ketiga untuk software billing.

Untuk mendapatkan demo dari software billing ini anda harus mengirimkan permintaan menggunakan email kepada pihak atomia begitupun jika anda ingin membeli. Tidak ada harga yang ditampilkan pada situs website mereka, tapi komentar dan review online dari perusahaan hosting yang menggunakan layanan ini menyarankan karena hanya menghabiskan beberapa ribu dolar saja.

Billing Reptile – Sebuah perangkat lunak billing management web hosting sederhana yang ditujukan untuk reseller hosting dan perusahaan web hosting kecil. Memiliki fitur dasar dan manajemen domain.

Harga yang mereka tawarkan adalah mulai dari $49 untuk mulai menggunakan layanan ini.

BillManager – ISP BillManager adalah solusi yang memberikan layanan penagihan yang lengkap bagi perusahaan hosting yang memiliki manajemen pelayanan, faktur, penagihan, dan dukungan pajak untuk beberapa daerah. Software ini bekerja dengan baik diintegrasikan dengan platform hosting lain yang berada di pasaran yang telah beredar.

Untuk harga ritel dari BillManager adalah €8 per bulan. Dengan versi terbatas dari script ini tersedia secara gratis yang bisa digunakan untuk mengatur hingga lima puluh pelanggan.

Blesta – Merupakan sebuah software billing yang powerfull menawarjan manajemen klien, penagihan otomatis, dukungan sistem tiket. Terintegrasi dengan berbagai getway pembayaran dan aplikasi layanan yang bisa membantu perusahaan hosting lainnya.

Untuk lisensi yang menampilkan merek Blesta adalah $250 dan untuk yang tidak dicantumkan merek mereka adalah seharga $300 untuk bisa anda gunakan.

BoxBilling – Adalah solusi billing yang sangat terjangkau dan mendukung penagihan otomatis, faktur, didukung dengan berbagai mata uang, dan pilihan lain untuk menangguhkan ketika akun terlambat dalam melakukan pembayaran atau hal lainnya.

Software billing ini dapat digunakan secara gratis dengan syarat anda harus menerima keterbatasan fitur seperti branding, hanya satu anggota staf, dua mata uang, dan lima kategori produk.

Untuk mendapatkan semua fitur anda harus membeli lisensi pro $5,95 per bulan.

Clientexec – Lebih dari sekedar aplikasi billing management, Modul penagihan dapat mengotomisasi faktur dan memungkinkan pembayaran berlangganan. Terdapat sistem kupon yang bisa membuat program diskon kepada pelanggan yang sudah ada.

Software billing management ini juga dilengkapi dengan sistem tiket untuk dukungan pelanggan yang mengubah email menjadi tiket juga. Ada fitur untuk reseller hosting juga.

Harga Clientexec mulai dari $12 per bulan dan biaya lepas adalah $499 dan tambahan $50 per tahun untuk mendapatkan dukungan pelanggan mereka.

HostBill – Adalah solusi yang serbaguna yang terintegrasi dengan lebih dari lima ratus layanan dan aplikasi lain. Hal ini dapat memungkinkan menggunakan HostBill pada semua jenis pengaturan hosting, apakah itu adalah VPS, Cloud Server, maupun Dedicated Server.

Fitur utama dari HostBill adalah eCommerce, penagihan otomatis, manajemen klien, otomisasi hosting, dan manajemen domain. Semuanya terlihat clean dan profesional untuk faktur dan dashboard pelanggan.

Harga yang mereka tawarkan untuk satu kali pembayaran adalah $999.

HostVise – Merupakan solusi billing manajemen serbaguna dengan harga yang terjangkau yang memiliki fitur otomatis pendaftaran domain, faktur PDF, dan sistem tiket untuk dukungan kepada pelanggan.

Lisensi HostVise yang bisa anda dapatkan mulai dari $40, untuk unbranding adalah $60 saja.

Simple Hosting Billing – Adalah solusi billing dasar yang bekerja dengan paypal. Ini hanya akan memberikan solusi bagi perusahaan hosting kecil, namun bagi anda yang akan serius di bisnis web hosting harus melihat solusi yang lebih profesional.

Harga yang mereka tawarkan untuk menggunakan adalah $14 saja.

UberSmith – Merupakan solusi all-in-one untuk billing hosting, manajemen hardware, dan dukungan pelanggan. Terintegrasi dengan lebih dari lima puluh layanan dan aplikasi lain.

Harga yang mereka tawarkan adalah mulai dari $499 per bulan.

WeFact Hosting – Adalah layanan billing hosting yang memiliki miliaran manfaat dan kegunaan dengan menawarkan faktur pembayaran, dukungan getway pembayaran yang banyak, pendaftaran domain yang otomatis didukung dan terintegrasi lebih dari dua puluh penyedia pendaftaran domain.

Software ini dapat dengan mudah ditata untuk kebutuhan anda sendiri dan ada dukungan untuk mata uang di seluruh dunia hal ini untuk mempermudah proses transaksi.

Mereka menawarkan harga $25 untuk lima ratus pelanggan pada paket 500. Paket 2000 adalah dengan harga $50 per bulan dan memungkinkan anda untuk mengelola dua ribu pelanggan. Semua paket yang mereka tawarkan memiliki fitur faktur, perkiraan harga, domain, akun hosting, dan staf karyawan. Untuk update dan dukungan pelanggan mereka sediakan juga.

WHM AutoPilot – Adalah sistem manajemen hosting yang mana mereka mengklaim memiliki fitur yang lengkap. Mereka mengklaim juga bahwa mereka adalah perusahaan pertama di industri web hosting yang menawarkan kemampuan untuk membuat pengaturan jaraj jauh, sehingga dalam satu instalasi dapat mengelola beberapa web hosting, semua dengan identitas dan merek mereka sendiri yang dikelola oleh admin tunggal pada instalasi tersebut.

Perangkat luniak ini memiliki sistem pemilihan domain yang mudah, didukung dengan PayPal, penyaringan penipuan, dan masih banyak lagi fitur lainnya.

Lisensi untuk WHM AutoPilot adalah $15 per bulan atau bayar satu kali adalah $225.

WHMBIL – Sebuah aplikasi billing web hosting yang dirancang untuk cPanel dan WHM yang memiliki penagihan otomatis, manajemen klien, dukungan tiket, dan pembayaran menggunakan PayPal.

WHMCS – Merupakan sebuah software billing management web hosting terkemuka di pasaran. WHMCS adalah solusi billing web hosting terlengkap yang memiliki dukungan yang terintegrasi, penagihan berulang, faktur profesional, manajemen domain, keamanan, pilihan kustomisasi, dan antarmuka mobile-friendly.

Perangkat lunak ini terintegrasi dengan semua pembayaran utama yang terkait dengan layanan web hosting dan ada sejumlah aplikasi yang sudah tersedia untuk melakukan hal tersebut. Termasuk aplikasi mobile seperti khusus untuk Android dan iOs dan live chat.

Versi yang branded dari WHMCS biasa dikenakan biaya $15.95 per bulan atau yang satu kali bayar adalah $249,95. Untuk versi unbranded adalah dikenakan biaya $18,95 per bulan dan satu kali bayar adalah $324,95 dan anda bisa langsung menggunakan WHMCS yang banyak tutorialnya.

==/==

Hal diatas adalah listing billing management software yang bisa anda gunakan dalam mengelola tentang pembayaran, akun hosting, paket hosting, dukungan pelanggan, domain, dan lainnya. Semoga bisa membantu anda dalam menentukan pilihan billing untuk perusahaan web hosting anda.

Jika ada pertanyaan atau referensi lain, silahkan jangan ragu untuk menambahkan hal tersebut pada kolom komentar dibawah agar dengan mudah kita bisa mendiskusikan hal tersebut.

Best Regards,
Andi Astina.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version